Info Penting

Aplikasi Yasin dan Tahlil No 1 di Google dan Playstore

A plikasi Yasin dan Tahlil terbaik nomor 1 di Google dan Playstore kaya akan fitur dan konten yang bermanfaat untuk amalan sehari-hari u...

Info Penting

Artikel Terbaru

Cara Import Post WordPress ke Blogspot

21 Sep 2012 - -

Mengimport postingan dari blogspot ke wordpress mudah karena di wordpress sudah ada fasilitas untuk import dari berbagai macam blog platform, termasuk dari blogger. tapi bagaimana jika sebaliknya kita ingin import post dari wordpress ke blogspot?

Blogger tidak memberikan fasilitas untuk import post dari blog platform lain. blogger hanya memberikan fasilitas untuk import post antar blogspot saja. namun kita bisa memanfaatkan fasilitas tersebut untuk import dari wordpress ke blogger. bagaimana caranya?

Login ke wordpress anda kemudian masuk ke menu “tools” > “export”. pilih “posts” kemudian pilih category yang ingin anda export, anda bisa juga menentukan post yang ditulis oleh author siapa, atau post dari tanggal berapa sampai berapa. selanjutnya “download export file”. dari langkah di atas kita akan mendapatkan file hasil export post dalam format .xml, untuk bisa meng-import ke blogger kita harus meng-convert atau mengubah formatnya ke format yang di dukung blogspot. Caranya, kita bisa menggunakan fasilitas online yang di sediakan oleh http://wordpress2blogger.appspot.com/ .

Silahkan kunjungi alamat tersebut, selanjutnya masukkan file .xml dari hasil kita export dari wordpress tadi, kemudian tekan “convert”. anda akan mendapatkan file baru dengan format yang dikenali oleh blogger (dalam format .xml). sekarang masuk ke blogger anda dan menuju ke menu “setelan” pilih “Import blog”, masukkan file yang sudah kita convert dalam format blogger tadi kemudian tekan “import blog”. dengan cara ini maka semua postingan yang anda export dari blog wordpress akan berpindah ke blogspot.

Selamat mencoba, semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Follow Me

Foto Mr. Mung
ttd Mr. Mung

Tutorial Blogger

Pilih Arsip Blog